16 April 2014

Cara Membuat Mail Merge di Word 2007

Mail Merge adalah menu/fasilitas yang memungkinkan kita untuk mengirim surat ke banyak penerima akan tetapi isi dari surat tersebut sama. fasilitasini sangat membantu kita dikala kita akan mengirim surat ke banyak orang tanpa harus mengedit terlebih dahulu nama alamat dan lain sebagainya sebelum dicetak atau dikirim. nah kali ini saya akan berbagi tutorial bagaimana menggunakan Menu mail merge.




Berikut Langkah-langkah melakukan Mail Merge

1.  Buka Ms.Word 2007 kemudian buat dokumen seperti ini



2.  Setelah itu buka Ms. Word Excel dan buat data seperti ini



3.  Simpan Dokumen Excel dengan nama Source Alamat. 
4.  Kembali ke Ms.Word, pilih Menu Mailing >> Select Recipients >> Use Existing List


5.  Kemudian kita cari file excel yang baru saja disimpan (Source Alamat) pilih Open


6.  Centang pada "First Row of data Contains column header" lalu pilih OK

7.  Arahkan kursor pada bagian yang ingin diberi mail merge nama dan alamat
8.  kemudian pilih menu mailing >> Insert Merge Field 


9.  Maka hasil nya akan seperti ini




10.  Pilih Preview Result untuk melihat hasilnya, jika nama dan alamat berubah berartsi sukses.


11. Lalu pilih menu Mailing >> Finish & Merge


*) Keterangan :

-  Edit Individual Documents

Untuk membuat salinan dokumen sebanyak nama penerima (dalam kasus ini makan akan membuat salinan 10 dokumen dengan isi yang sama namun nama penerima dan alamatnya berbeda) dan salinan tersebut berada pada dokumen yang sama. artinya data yang tadi nya cuma ada 1 halaman ketika anda memilih menu ini akan menjadi 10 halaman dengan isi yang sama namun nama dan alamat berubah.

- Print Documens

Menu ini akan mencetak dokumen yang telah kita buat dimana isi suratnya sama namun penerima dan alamtanya berbeda-beda tergantung pada source data yang telah sobat buat.

- Send E-Mail Messages

Menu ini akan mengirimkan dokumen tadi ke alamat yang dituju (jika dalam source data sudah ada alamat email maka kita tinggal secara otomatis kita bisa memilih alamat email dari source tadi).



Regard : Sugimin Lifehacker


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

P E R H A T I A N !!!
1. Berkomentarlah dengan baik dan sopan
2. tidak boleh spam (Spamming Comment)
3. No pornografi dan Menempelkan Link Aktif.

Regard : Sugimin Lifehacker